Microteaching

Theme: “Integrating Technology in Classroom Instruction: Preparing Students for the Digital Future

A. Deskripsi Lomba

Microteaching merupakan lomba pelaksanaan pembelajaran dalam skala kecil. Subtema lomba microteaching dalam AILEC 2025 yaitu “Integrating Technology in Classroom Instruction: Preparing Students for the Digital Future. Lomba ini bertujuan untuk:

  1. Meningkatkan kemampuan mahasiswa dalam menyusun perangkat pembelajaran
  2. Meningkatkan keterampilan mahasiswa dalam melaksanakan praktik pembelajaran
  3. Menumbuhkan sikap kompetitif dan partisipasi mahasiswa sebagai calon pendidik.

B. Aturan Lomba

Peserta Mengirimkan 2 file yaitu:

  1. Modul ajar
  2. Video praktik pembelajaran

Modul Ajar

  1. Modul ajar disusun lengkap beserta materi, media, LKPD dan instrumen penilaian untuk 2 Jam Pelajaran tatap muka secara luring/daring.
  2. Ukuran kertas A4 dengan margin 4 cm tepi kiri, 4 cm tepi atas, 3 cm tepi kanan, dan 3 cm tepi bawah.
  3. Jenis huruf times new roman, ukuran 12, spasi 1.5, rata kanan-kiri (justify)
  4. Terdapat halaman sampul yang memuat identitas peserta
  5. Format nama file Modul Ajar adalah: Microteaching_<Nama Peserta>
  6. Modul ajar yang dikirim merupakan karya asli yang tidak pernah/tidak sedang diikutsertakan dalam lomba sejenis.
  7. Segala bentuk plagiarisme akan menyebabkan sanksi diskualifikasi dan juri berhak membatalkan segala bentuk kemenangan jika di kemudian hari terbukti terdapat indikasi plagiarisme.

Video Praktik Pembelajaran

  1. Video yang dibuat adalah video praktik pembelajaran dari Modul Ajar yang telah disusun.
  2. Sintaks dalam video pembelajaran sesuai dengan model pembelajaran yang tertulis dalam modul ajar.
  3. Durasi video maksimal 15-20
  4. Video dikumpulkan minimal berkualitas 720P.
  5. Video wajib mencantumkan logo ailec, logo fkip cakap, logo ums.
  6. Video menampilkan kegiatan pembuka, inti, dan penutup.
  7. Video diunggah pada youtube dengan format judul : Microteaching AILEC FKIP UMS 2025 || <Nama Peserta> : <Tema/Materi>
    Contoh: Microteaching AILEC FKIP UMS 2025||Muslimah: Persamaan Garis Lurus kelas VIII
  8. Tautan link youtube disubmit melalui website: https://ailecfkip.com/regist/
  9. Video tidak memuat unsur kekerasan, pornografi, SARA, atau tindakan-tindakan yang tidak sesuai dengan norma dan peraturan perundang-undangan yang berlaku, jika ditemukan hal-hal tersebut peserta akan didiskualifikasi.

C. Kriteria Penilaian

Tabel 3. Penilaian Modul Ajar

NoAspekSkor
1.Kelengkapan Informasi Umum5
2.Langkah-Langkah Pembelajaran
- Kelangkapan Langkah-langkah pembelajaran
- Tujuan memuat komponen ABCD dan berorentasi HOTS
- Rencana asesmen telah berorientasi pada framework AKM
15
3.Urutan Kegiatan Pembelajaran
- Kelengkapan kegiatan pembelajaran sudah memuat pendahuluan, inti, dan penutup
- kegiatan inti memuat sintaks pembelajaran (sesuai model pembelajaran) secara eksplisit
- kegiatan pembelajaran memuat komponen Muatan Inovatif (TPACK, Profil Pancasila, 4C
30
4.Pengayaan, Komponen Lain, Remedial, Dan Referensi
- kelengkapan komponen-komponen: Remidial, Pengayaan, Glosarium, Daftar Pustaka
- Kelengkapan lampiran asesmen dan rubriknya
- Kelengkapan lampiran LKPD
- Kelengkapan lampiran media pembelajaran
- Kelengkapan lampiran bahan ajar
50
Total100

Tabel 4. penilaian Praktik Pembelajaran (Video Pembelajaran)

NoKriteria PenilaianBobot
1Keterampilan membuka pelajaran dan menutup pelajaran10
2Keterampilan menjelaskan10
3Keterampilan mengajukan pertanyaan10
4
Keterampilan membuat variasi20
5Keterampilan memberikan penguatan20
6Keterampilan mengelola kelas10
7Keterampilan membimbing diskusi10
8Keterampilan mengajar dalam kelompok kecil serta secara individu10
Total100